3 KEWAJIBAN POKOK MANUSIA
Kaum Muslimin Rahimakumullah
Marilah kita sama-sama memanjatkan puja dan puji
syukur kepada Allah SWT atas rahmat, nikmat, dan inayah-Nya kepada kita semua.
Sehingga sampai detik ini kita bisa melaksanakan tugas dan kewajiban kita di
kehidupan sehari-hari sebagai hamba-Nya.
Salam dan sholawat senantiasa tercurah kepada
baginda Nabi Besar Nabi Muhammad SAW karena dengan jasa beliaulah sehingga kita
bisa berada dalam keyakinan yang sejati yakni agama islam, agama yang diridhoi
oleh Allah SWT.
Kaum Muslimin Rahimakumullah
Ada 3
tahapan yang harus kita lalui agar ibadah
kita benar-benar diterima oleh Allah SWT.
1.
Kewajiban
Mensucikan Hati
Hati yang bersih yaitu tidak ada di dalam hati itu
selain Allah. Artinya seseorang yang disebut hatinya bersih adalah orang yang
senantiasa selalu mengingat Allah. Karena mengingat Allah merupakan
satu-satunya cara untuk membersihkan hati sebagaimana Hadis Nabi SAW yang
artinya: “Segala sesuatu ada alat
pembersihnya dan alat pembersih hati yaitu mengingat Allah”.
Keuntungan yang diperoleh oleh orang yang telah
mensucikan hatinya adalah dapat mengenal Tuhannya. Itulah sebabnya Allah
berfirman dalam Q.S. As-Syamsi: 9-10 yang berbunyi:
قَدْ
أَفْلَحَ مَنْ زَكَّهَا وَقَدْ خَابَ مَنْ دَسَّهَا
Artinya: “Beruntunglah
orang yang telah mensucikan hatinya dan merugilah orang yang telah
mengotorinya”.
2.
Kewajiban
Mengingat Allah
Kewajiban yang kedua adalah mengingat Allah, sebab
mustahil kita dapat mengingat Allah kalau kita belum mengenal-Nya dan mustahil
kita dapat mengenal-Nya kalau kita belum pernah berjumpa. Dan mustahil kita
dapat berjumpa dengan Allah tanpa terlebih dahulu menyertakan diri dan belajar
kepada orang yang telah dapat beserta Allah. Itulah sebabnya Nabi memerintahkan
kepada kita agar menyertakan diri kepada orang yang dekat dengan Allah
sebagaimana sabda Nabi: yang artinya: “Sertakanlah
kepada Allah, apabila kamu tidak dapat beserta Allah maka sertakanlah dirimu
kepada orang yang telah serta Allah, maka ia akan mengenalkan kamu kepada Allah”.
3.
Kewajiban
Mengerjakan Shalat
Shalat merupakan tiang agama yang dilaksanakan apabila
kita telah melaksanakan kewajiban pertama dan kedua, sebab tujuan shalat adalah
untuk mengingat-Nya sebagaimana firman Allah SWT yang artinya: “Sesungguhnya Aku inilah Allah, tidak ada Tuhan selain Aku,
maka sembahlah Aku dan dirikanlah shalat untuk mengingat
Aku”. (Q.S. Thaha: 14)
Kaum Muslimin Rahimakumullah
Semoga kita bisa
menjalankan dengan baik 3 tahapan kewajiban kita ini agar segala apa yang kita
kerjakan baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain akan senantiasa
diterima oleh Allah SWT. Amin ya robbal alamin.
Kaum
Muslimin Rahimakumullah
Demikianlah yang dapat saya sampaikan, lebih
kurang saya mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekhilafan karena yang benar
datangnya dari Allah SWT dan yang salah datangnya dari saya sendiri. Semoga ada
manfaatnya, amin, amin ya robbal’alamin.
“Wabillahi
taufiq wal hidayah, Wassalamu’alaikum Wr
Wb”.
No comments:
Write komentar